KATA PENGANTAR KONYOL
Kebiasaan sebuah buku cerita pasti ada Kata Pengantarnya, demikian juga dengan buku ini yang berjudul ” TIMBUL TENGGELAM KEHIDUPAN ” KONYOL yang isinya tentang KEHIDUPAN bukan KEMATIAN.
Penulis merasa susah dan sulit menulis tentang KEHIDUPAN, apalagi menulis tentang KEMATIAN, mati saja belum pernah, kok mau nulis tentang KEMATIAN ( tambah mumet ).
Penulis akan menceritakan tentang kisah kehidupan Konyol, sebelum jadi jabang bayi sampai tuanya nanti, dengan humor ORA PATI LUCU ( nggak lucu ), tapi cukup membuat urat jadi kelu, perut kaku, kadang terpaku memeloti tulisannya yang MERAH, KUNING, HIJAU di langit yang BIRU, pelukismu aku, siapa gerangan, pelangi-pelangi Ciptaan Tuhan.
Semua makhluk di dunia adalah ciptan Tuhan, dan mengenai KEHIDUPAN manusia, sudah ada skenarionya dari Tuhan, kita semua tinggal menjalaninya saja seturut kehendak Nya.
Konyol adalah salah satu makhluk Tuhan yang dari kecil hidupnya penuh KEKONYOLAN, maka penulis berharap semua makhluk hidup di dunia mau membaca cerita ” TIMBUL TENGGELAM KEHIDUPAN ” KONYOL yang ditulis dengan bahasa seadanya tanpa di make up, tanpa di blow, apalagi di masage, ( karena tidak ada yang namanya SALON TULISAN ) yang ada di dunia ini kan hanya SALON MANUSIA dan SALON MOBIL, apa ada SALON-SALON yang lainnya ? Sehingga cerita ini bila dibaca sangat mudah di cerna kayak ” BUBUR AYAM saja ” hahahahahahahaha.
Dan yang jelas para pembaca akan KETAWA di saat MENANGIS dan akan MENANGIS di saat KETAWA hahahahahahahaha, Membacanya bebas mau di tempat tidur ya boleh, diruang baca lebih bagus, di ruang makan juga oke, di kantin, warteg, restoran, bahkan di toiletpun sambil jongkokpun asyik juga, selamat membaca, terimakasih.
MbahNyol